Judul: Mengapa Engkau Ingin Menjadi Orang Lain?
Penulis: M Febi Anggara
Ukuran Buku:14.8 x 21 cm | 196 Halaman
Tahun: 2026
Persoalan jiwa manusia merupakan masalah penting, terlepas dari konteks “luar” yang mempengaruhi diri seperti budaya, pendidikan dan politik. Pada buku ini, penulis berupaya menggelar kembali tema-tema krusial menyoal kejiwaan: kesunyian, masa lalu, penderitaan, rasa sakit, overthinking, kebebasan hingga pemaknaan hidup. Meski penulis tidak membungkus tema-tema itu ke dalam suatu golongan, seperti penulis lainnya yang taat dengan genre dan menggolongkan tulisannya sebagai opini, catatan atau memoar; namun buku ini punya nilai tersendiri karena berasaskan pada pengalaman. Menarik untuk dibaca bagi pemerhati self improvement.